Sampurasun Warga Sumedang.
Assalamu’alaikum wr wb.
Puji dan syukur senantiasa dipanjatkan ke hadirat allah SWT yang telah melimpahkan rahmat, taufik dan hidayah-Nya kepada kita semua. Salam bahagia dan sejahtera untuk masyarakat dan seluruh mitra Afiat Medika Farma dimanapun berada. Kesehatan adalah salah satu nikmat terbesar yang diberikan Allah SWT yang harus kita syukuri dan kita jaga. Kehidupan akan terasa lebih sempurna bila kita berada dalam keadaan sehat. Kehadiran Klinik Afiat Medika Farma di tengah masyarakat Sumedang tiada lain untuk ikut berperan dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat untuk mendukung pencapaian Visi Pemerintah Daerah dalam memenuhi kebutuhan dasar dan terjangkau untuk kesejahteraan masyarakat.
Terwujudnya pelayanan kesehatan yang prima dan sepenuh hati terhadap masyarakat merupakan salah satu indikator pencapaian yang menjadi prioritas utama kami. Untuk mencapai hal tersebut, kami senantiasa berkomitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas dengan didukung oleh SDM yang kompeten dan berpengalaman di bidangnya masing-masing. Kami akan berusaha agar terus berkembang, berinovasi dan meningkatkan berbagai aspek sumber daya sehingga Klinik Afiat Medika Farma dapat menjadi mitra terdepan dalam hal pelayanan kesehatan yang taliti ati-ati, ku rasa nu wening ati.
Akhirnya,kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh mitra dan pihak terkait yang telah memberikan dukungan sehingga Klinik Afiat Medika Farma dapat hadir ditengah masyarakat serta ikut berperan aktif dalam mewujudkan taraf kehidupan yang sehat dan sejahtera. Aamiin Ya Rabbal Alamin.
Direktur
YAYAN YUNARI, S.AP
Profil Kami
Klinik Utama Afiat Medika Farma merupakan salah satu sarana pelayanan kesehatan bagi masyarakat di Kabupaten Sumedang yang bernaung dibawah CV AFIAT JAYA. Pendirian CV. AFIAT JAYA berdasarkan Akta Notaris No. 29 Tanggal 22 Oktober 2019 Notaris ISEP RAHMAYADI, SH. M.Kn.
Klinik ini dioperasikan sejak tanggal 13 Januari Tahun 2020 diatas lahan 220 m2 dengan lokasi Jalan Serma Muhtar No 106 Lingkungan Barak RT 01 RW 07 Kelurahan Situ Kecamatn Sumedang Utara Kabupaten Sumedang. Pembangunan secara administratif dimulai sejak tahun 2019. Klinik Utama Afiat Medika Farma melaksanakan operasional berdasarkan Surat Keputusan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Sumedang tentang Izin Klinik Utama Afiat Medika Farma.
Visi & Misi
Visi Kami
PELAYANAN PRIMA SEPENUH HATI
Misi Kami
- Memberikan pelayanan berkualitas yang didukung ilmu pengetahuan sesuai kompetensi.
- Memberikan pelayanan efektif, efisien sesuai harapan dan kebutuhan pengobatan.